Latest News

Pidato Manfaat Teknologi

NAMA : Fransiscus Xaverius Gammasto O.
NPM : 10108843
KELAS : 3KA15

Judul: Memanfaatkan Teknologi Secara Positif

Selamat pagi, salam sejahtera untuk kita semua.

Saudara-saudara yang berbahagia,
Sadar atau tidak sadar saat ini kita sudah masuk pada masa dimana teknologi sangat terasa menemani sendi kehidupan kita, mulai dari yang kecil saat kita mulai bangun tidur yang mungkin dibangunkan oleh alarm handphone sampai kita akan tidur lagi dan mematikan stop kontak lampu yang ada di kamar tidur. Hampir setiap kegiatan kita bersentuhan dengan yang namanya teknologi.

Teknologi itu sendiri adalah satu ciri yang mendefinisikan hakikat manusia yaitu bagian dari sejarahnya meliputi keseluruhan sejarah. Dengan kata lain, teknologi mengandung dua dimensi, yaitu science dan engineering yang saling berkaitan satu sama lainnya. Sains mengacu pada pemahaman kita tentang dunia nyata sekitar kita, artinya mengenai ciri-ciri dasar pada dimensi ruang, tentang materi dan energi dalam interaksinya satu terhadap lainnya.

Jika dulu pada masa kemerdekaan hanya ada teknologi sederhana, kemudian pada masa swa sembada pangan, teknologi di bidang agronomi meningkat. Nah saat ini teknologi informasi seakan mengepung diri kita sendiri.

Saudara-suadara yang berbahagia,
Siapa yang saat in belum memiliki handphone? Saat ini hampir semua dari kita telah memiliki salah satu produk teknologi terkini ini. Pada zaman dulu handphone merupakan alat komunikasi yang sangat berharga dikarenakan tidak semua orang mampu untuk membeli dan memiliki hamdphone. Alat teknologi seperti handphone ini sangat berguna sekali, namun jika dipersalah gunakan, penggunaan handphone juga bisa memiliki dampak yang buruk, terutama bagi kalangan anak-anak dibawah umur.

Sebagai orang yang sudah mengerti arti dari teknologi dan manfaatnya itu sendiri, sudah seharusnya kita sebagai orang yang telah mengerti bisa memberikan pengarahan kepada saudara-saudara kita, adik-adik kita ataupun terhadap anak-anak kita untuk memanfaatkan teknologi sesuai kebutuhan. Apabila memang tidak perlu, pada handphone misalnya, anak tidak perlu diberi atau memiliki handphone.

Saudara-saudara sekalian,
sayangnya saat ini alat teknologi seperti handphone dan internet sudah menjadi semacam gaya hidup masyarakat, hingga ada suatu selentingan yang mengatakan jika tidak punya handphone maka tidak gaul, lalu ada juga suatu selentingan kalau tidak bisa internet itu gaptek. Pada dasarnya, kita memang harus menguasai dua hal tersebut, namun tidak perlu berlebihan dalam menyikapinya.

Apa contohnya yang berlebihan itu? Misalnya anak SD sudah dibekali hanphone berharga mahal yang berkamera dan bisa menyimpan file multimedia semacam gambar-gambar, music, video, dll. Ini kan salah-salah bisa menjadi boomerang terhadap anak itu sendiri. Jika hanya untuk sekedar agar mudah dihubungi oleh orang tuanya, cukuplah dibekali handpone yang murah-murah saja supaya tidak mengundang kejahatan yang dapat menimpa anak tersebut atau mengancam keamanan sang anak, belum lagi dampak negatif handphone tersebut. Misalnya saja yang baru-baru ini banyak sekali video-video mesum yang beredar di kalangan pelajar. Hal itu dapat merusak kepribadian sang anak.

Saudara-suadara yang bijaksana
Apakah kalian tahu? Sesungguhnya sangat banyak manfaat teknologi yang sifatnya positif, misalnya internet yang bisa menambah ilmu pengetahuan dan wawasan kita secara berlipat ganda. Misalnya saja situs-situs e-learning yang dapat memudahkan menyerap banyak pengetahuan dengan cara belajar secara online. Jika dibandingkan dengan zaman dulu memang jauh berbeda yaitu sekitar di bawah tahun 2000 yang kita masih bias ingat dimana internet sangatlah minim bahkan tidak ada sama sekali. Sulit untuk menemukan tempat-tempat yang menyediakan fasilitas internet atau kalau sekarang ini biasa disebut warnet atau warung internet. Apabila ada pastinya tarif pemakaian sangatlah mahal yang membuat orang berpikir 3x untuk mendatangi tempat tersebut. Sangat sulit untuk mengakses informasi terutama yang berhubungan dengan ilmu pengetahuan. Berbeda sekali dengan zaman sekarang.

Saat ini pelajar atau mahasiswa tidak perlu lagi mendatangi guru jauh-jauh ke rumahnya untuk menanyakan sesuatu, kini cukup dengan mencari informasi melalui internet, meraka akan mendapatkan apa yang mereka cari. Misalnya membuka situs pencari semacam google, yahoo, dll. lalu mengetikkan info yang ingin dicari dengan mengklik beberapa kali saja, semua yang diinginkan langsung ada di depan mata. Sungguh menyenang hidup di zaman sekarang ini butuh apa saja tinggal cari di internet, bisa langsung mendapatkan jawabannya. Semua fasilitas di zaman sekarang ini serba lengkap. Sangat banyak warnet-warnet yang bertebaran dimana-mana.

Bahkan saat ini internet sangat mudah digapai, bahkan sudah bisa diakses ketika berada di genggaman. Di handphone orang-orang juga dapat mengakses internet. Setiap hari teknologi itu terus dan terus berkembang dan tidak ada berhentinya. Setiap hari orang-orang akan terus bertambah pintar berkat fasilitas teknologi internet yang akan selalu menunjang kehidupan masyarakat.

Akhirnya, saudara-sudara yang bijaksana, marilah kita sama-sama mengawal, menjaga dan mempraktekkan kebiasaan baik dalam memanfaatkan teknologi yang bernilai positif, agar teknologi tidak menjadi bumerang tapi menjadi sebuah alat untuk jauh lebih maju.

Akhir kata saya ucapkan terima kasih, jika ada kata-kata yang kurang mohon di maafkan.


^_^

3 comments:

  1. Ayo galakkan, jaga dan praktekkan kebiasaan baik dalam memanfaatkan teknologi yang bernilai positif, agar teknologi tidak menjadi bumerang tapi menjadi sebuah alat untuk jauh lebih maju.

    ReplyDelete
  2. tanpa pidato pun semua orang sudah merasakan manfaatnya

    ReplyDelete
  3. bermanfaat juga dengar pidato ginian

    ReplyDelete

FOLLOW
Pasang iklan di sini yukk

Punya_FX ^^ Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Theme images by Bim. Powered by Blogger.