Latest News

Kegiatan Seminar Di Kementrian Sosial RI

Nama: Fransiscus Xaverius Gammasto O.
NPM: 10108843
Kelas: 3KA15

Kegiatan ini berlangsung pada hari Rabu tanggal 7 Juli 2010 di Gedung Aneka Bhakti Kementrian Sosial RI jl. Salemba Raya No. 28 Jakarta. Seminar ini bertemakan "Tinggalkan Narkoba, Jalani Rehabilitasi Menuju Hidup Sejahtera.

Seminar ini diadakan guna memperingati Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) 2010. Seminar ini berisi tentang pemanfaatan harta benda negara hasil rampasan tindak pidana pencucian uang dari tindak pidana narkotika dan prekusor narkotika untuk rehabilitasi sosial korban penyalahgunaan NAPZA. NAPZA merupakan masalah internasional yang memunculkan komitmen global, regional, nasional dalam penanganannya. Masalah penggunaan NAPZA sangat kompleks menyangkut aspek bio-psiko-sosial dan spiritual sehingga membutuhkan penanganan yang komprehensif.

Tujuan dari seminar ini yaitu:
a. Meningkatkan pengetahuan dan pemahaman berbagai kepentingan tentang masalah penyalahgunaan NAPZA.
b. Meningkatkantanggung jawab lintas sektor dalam masalah penanggulangan penyalahgunaan NAPZA dan rehabilitasi penyalahgunaan NAPZA.
c. Terumuskannya mekanisme yang dapat dibangun tentang tata cara penggunaan harta kekayaan atau aset yang diperoleh dari hasil tindak pidana narkotika dan pseukor narkotika dan tindak pidana pencucian uang dari tindak pidana narkotika dan pseukor narkotika berdasarkan putusan pengadilan.

Peserta seminar:
Jumlah peserta seminar sebanyak 200 orang berasal dari:
a. Instansi terkait(eksekutif)
b. Lembaga legislatif
c. Lembaga Yudikatif
d. Lembaga Rehabilitasi sosial milik pemerintah dan masyarakat
e. Masyarakat umum

Narasumber dan Moderator:
a. Narasumber:
-Kementrian Sosial RI
-Mahkamah Agung RI (Prof. A. Surya)
-Pusat Pelaporan dan Analisis transaksi Keuangan (PPATK)
-Anggota DPR RI Komisi VIII
-Artis/Public Figure: Puteri Indonesia Tahun 2009.

b. Moderator:
-Zilvana Siregar

c. Notolen:
-Dian Nur Astuti,SH,MH.
-Sunarto Aks M.Si.
-Sri Harljati, Aks, MM

Adapun bentuk acaranya yaitu diawali dengan pembacaan doa, menyanyikan lagu Indonesia Rayapenjelasan tentang narkotika oleh narasumber, dan diakhiri dengan sesi tanya jawab lalu makan siang. Kegiatan seminar ini berlangsung kurang lebih 4 jam.

^^

3 comments:

FOLLOW
Pasang iklan di sini yukk

Punya_FX ^^ Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Theme images by Bim. Powered by Blogger.